Cilegon, (Beritain) – Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), Wiranto meninjau pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG), di SDN Kedalaman IV, Kota Cilegon, Rabu, (21/08/2024).
Kedatangan Wiranto berserta rombongan tersebut didampingi Sekretaris Jenderal Dewan Ketahanan Nasional RI, Hutabarat, Ketua Tim 5 Pelaksana MBG, Taviota Bay, serta perwakilan dari berbagai Kota/Kabupaten lainnya.
Selain meninjau SDN Kedaleman IV, Wiranto bersama rombongan juga mengunjungi SDIT Raudhatul Jannah dan SMPN 5 Cilegon.
Wiranto memberikan apresiasi tinggi terhadap persiapan yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Cilegon dalam menjalankan program ini. Ia juga menekankan pentingnya kesiapan untuk mengimplementasikan program serupa di skala nasional.
“Program Makan Bergizi Gratis di Kota Cilegon merupakan bagian dari inisiatif nasional yang melibatkan dukungan dari berbagai perusahaan melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). Program ini sangat positif, karena menunjukkan sinergi yang baik antara pemerintah dan sektor swasta,” kata Wiranto.
Selama kunjungannya, Wiranto meninjau langsung tiga kelas di Cilegon dan melihat antusiasme para siswa terhadap program ini. Ia juga mencatat bahwa asupan gizi dalam program ini cukup lengkap dengan sajian telur, daging, tempe, sayur, kuah, dan susu.
“Antusias anak-anak terlihat sangat senang, dan kualitas gizinya juga sangat baik,” imbuhnya.
Wiranto juga menegaskan bahwa kesuksesan program ini tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi memerlukan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat.
“Kerjasama antara pemerintah dan masyarakat sangat penting untuk kesuksesan program ini,” ungkapnya.
Sementara itu, Walikota Cilegon Helldy Agustian menyampaikan rasa terima kasih dan kebanggaannya atas kunjungan para pejabat pusat di tengah kesibukan mereka.
“Kami merasa terhormat mendapat kunjungan Bapak Ibu sekalian. Semoga kunjungan ini membawa berkah dan manfaat bagi seluruh masyarakat Kota Cilegon,” ungkap Helldy.
Diketahui, Program Makan Bergizi Gratis ini bertujuan untuk menyediakan makanan sehat bagi anak-anak sekolah di seluruh Indonesia, sebagai bagian dari janji kampanye Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Kota Cilegon dipilih sebagai lokasi pilot project, dengan 10.314 siswa dari 23 sekolah menjadi penerima manfaat, termasuk 13 SD Negeri, 1 SD Swasta, 4 SMP Negeri, dan 5 Madrasah Tsanawiyah. (Sari/Red).